Kab. Sukabumi – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi menyalurkan bantuan tong sampah kepada Pemerintah Desa Girijaya, Kecamatan Cidahu, sebagai bagian dari upaya peningkatan kesadaran warga terhadap pengelolaan sampah yang baik dan benar. Selasa 1 Juli 2025
DLH menyerahkan dua jenis tong sampah, yaitu tong berwarna hijau untuk sampah organik seperti daun, kertas, dan sisa makanan, serta tong berwarna kuning untuk sampah anorganik seperti plastik, kaleng, dan botol.
Kepala Desa Girijaya, Dindin Saripudin, menyampaikan terima kasih atas bantuan tersebut. Ia menilai kehadiran tong sampah ini sangat bermanfaat dalam membentuk budaya memilah sampah di tengah masyarakat.
“Bantuan ini sangat tepat waktunya, apalagi Desa Girijaya akan menggelar acara adat Seren Taun ke-189. Kami ingin menjaga kebersihan selama acara berlangsung,” ujarnya.
Dindin menegaskan, pihaknya akan menempatkan tong-tong sampah di lokasi strategis agar pengunjung tidak membuang sampah sembarangan selama perayaan adat pada 6–7 Juli 2025 mendatang.
“Kami mendorong masyarakat dan tamu yang hadir untuk sadar lingkungan. Sampah organik bisa kita manfaatkan sebagai kompos, sementara yang anorganik bisa didaur ulang,” tambahnya.
Bantuan ini juga mendukung kampanye “Cegah Stunting Itu Penting”, yang mengajak masyarakat hidup bersih dan sehat sebagai salah satu upaya menekan angka stunting.
( Red )